Bagi Anda yang tinggal atau ngantor di Cibodas dan sekitarnya, Anda pasti akan membutuhkan jasa cuci AC Cibodas setiap beberapa bulan. Hal ini karena unit AC yang Anda miliki di rumah dan di kantor wajib dibersihkan setidaknya setiap 2-3 bulan sekali. 

Pasalnya, AC sangat rentan terkena debu yang dapat mengganggu kualitas dan performanya. Bahkan, jika Anda jarang merawatnya, kotoran bisa muncul dan jamur bisa tumbuh di sana. Hal-hal tersebut bisa mengganggu kesehatan Anda dan keluarga. 

Apa Saja yang Perlu Dibersihkan Ketika Menggunakan Jasa Cuci AC? 

Sebelum Anda mencari jasa cuci AC terdekat, pastikan Anda tahu apa saja komponen pada unit AC yang perlu rutin dibersihkan. Berikut adalah beberapa jenis komponen pada unit AC yang rentan kotor dan berdebu! 

1. Unit AC Indoor dan Outdoor

Ketika Anda memanggil jasa cuci AC Cibodas ke rumah atau ke kantor, seorang teknisi profesional akan datang langsung ke lokasi untuk membersihkan AC. Pada umumnya, langkah pertama yang mereka lakukan adalah membersihkan unit AC indoor dan outdoor

Seperti apa yang mungkin sudah Anda sadari, Anda akan menemukan dua unit saat memasang AC. Unit pertama adalah unit indoor yang tersimpan di dalam ruangan, sedangkan unit kedua adalah unit outdoor yang tersimpan di luar rumah atau kantor. 

Keduanya saling terhubung dan punya peran masing-masing, yaitu mendinginkan ruangan di indoor dan membuang panas di outdoor. Karena itulah Anda perlu mencari jasa cuci AC Tangerang profesional karena proses pencuciannya kurang familier bagi orang awam. 

2. Pipa Pembuangan

Biasanya, teknisi AC profesional dan berpengalaman juga akan membersihkan pipa pembuangan saat Anda memanggil jasa cuci AC Cibodas ke rumah atau kantor. Sebab, tidak jauh berbeda seperti pipa pembuangan lain, pipa pembuangan AC rentan kotor. 

Jika terus dibiarkan, kotoran tersebut bisa membuat pipa tersumbat dan menimbulkan beberapa masalah yang lebih besar. Contoh kasus yang paling umum adalah AC bocor. Pada saat hal ini terjadi, air akan menetes dan bisa memicu kerusakan komponen AC yang lain. 

3. Filter Udara

Jika Anda masih bingung cuci AC meliputi apa saja, selain unit indoor, unit outdoor, dan pipa pembuangan, bagian filter udara juga akan dibersihkan. Sebab, sadar atau tidak filter udara yang kotor dan berdebu adalah sumber dari hampir semua masalah pada AC. 

Ketika Anda menjaga kebersihan filter udara, Anda bisa mencegah AC bocor dan rusak. Membersihkan filter AC juga merupakan salah satu cara membuat AC dingin kembali. Anda juga bisa membuat udara yang keluar dari AC terasa lebih segar dan bersih.

4. Evaporator dan Blower

Meskipun tidak perlu sesering pembersihan unit AC indoor, unit AC outdoor, pipa pembuangan, dan filter udara, namun evaporator dan blower juga perlu dicuci sesekali. Anda bisa menjadwalkannya setiap satu atau dua kali setahun. 

Penting untuk Anda catat bahwa pembersihan evaporator dan blower sering dianggap sebagai deep cleaning atau pembersihan menyeluruh. Hal ini karena kedua komponen tersebut sangat jarang tersentuh pada pembersihan AC yang biasanya. 

Jadi, wajar rasanya jika harga jasa cuci AC yang melibatkan pencucian evaporator dan blower akan lebih mahal daripada harga biasanya. Alasannya karena posisi kedua komponen tersebut ada di bagian belakang, sehingga perlu effort ekstra untuk bisa membersihkannya.

Pilihan Jasa Cuci AC Terbaik di Cibodas

Setelah memahami apa saja komponen AC yang perlu dibersihkan, Anda perlu mencari jasa cuci service AC yang menyediakan layanan tersebut di Cibodas. Salah satunya adalah Icon Clean, yang memiliki teknisi AC profesional dan berpengalaman. 

Masalah harga, Anda tidak perlu khawatir karena Anda hanya perlu menyiapkan budget mulai Rp70 ribu saja untuk membersihkan unit indoor, unit outdoor, pipa pembuangan, dan filter udara. Jika ingin deep clean, harganya mulai dari Rp350 ribuan saja.

Karena itu, Anda bisa langsung menghubungi Icon Clean setiap saat jika sedang membutuhkan jasa cuci AC Cibodas. Kepuasan Anda adalah prioritas kami, sehingga kami akan memberikan layanan cuci AC terbaik, termurah, dan bergaransi!