Ketika freon AC habis karena mengalami kebocoran atau kerusakan, Anda perlu segera mengisi ulang atau menggantinya dengan yang baru agar AC bisa kembali berfungsi dengan normal. Karena itu, Anda perlu mengetahui gambaran harga freon AC R32.

Sebenarnya, ada beberapa jenis freon yang bisa Anda temukan di pasar Indonesia. Namun, tidak bisa dipungkiri jika freon AC R32 termasuk yang paling populer dan paling banyak digunakan oleh masyarakat. Karena itulah Anda wajib tahu berapa harganya. 

Mengenal Lebih Dekat Apa Itu Freon dan Fungsinya

Sebelum menggali lebih jauh informasi tentang harganya, Anda perlu tahu apa itu freon dan apa fungsinya terlebih dahulu. Tujuannya agar Anda bisa paham komponen AC apa yang harus Anda beli dan mengapa eksistensi freon sangatlah penting.

Singkatnya, freon merupakan refrigerant atau senyawa pendingin yang ada di dalam AC. Fungsinya adalah untuk mengeluarkan udara dingin dari dalam AC ke seluruh ruangan. Jadi ketika senyawanya habis, AC tidak akan bisa mendinginkan ruangan lagi.

Lalu kira-kira, berapa lama freon AC habis? Biasanya, freon tidak akan habis selama AC tidak mengalami masalah. Namun, jika AC bocor atau rusak, freon bisa habis. Akibatnya, Anda perlu mengisi ulang atau mengganti freon dengan yang baru.

Salah satu jenis freon yang bisa Anda gunakan adalah R32. Freon ini berisi gas hidrofluorokarbon yang terkenal ramah lingkungan dan mudah didaur ulang. Selain R32, Anda juga bisa menggunakan freon R410A yang tidak kalah populer di pasar Indonesia. 

Mengapa Harus Memilih Freon AC R32? 

Seperti apa yang sudah disinggung di atas, ada beberapa jenis-jenis freon AC yang umum digunakan di Indonesia. Hal ini jelas menimbulkan pertanyaan tentang mengapa Anda harus memilih freon R32 dibandingkan dengan jenis refrigerant yang lainnya.

Karena itu, berikut adalah beberapa alasan mengapa R32 bisa jadi pilihan yang baik untuk unit AC Anda! 

1. Ramah Lingkungan

Alasan pertama mengapa ada banyak orang yang memilih untuk menggunakan freon R32 adalah karena refrigerant yang satu ini sangat ramah lingkungan. Freon ini punya nilai ozone depletion potential (ODP) 0, artinya senyawanya tidak akan merusak lapisan ozon. 

Jadi tidak heran jika nilai global warming potential (GWP) senyawa ini pun rendah, yaitu sekitar 675. Hal ini menunjukkan bahwa potensi senyawa gas pendingin ini terhadap pemanasan global masih relatif rendah.

2. Menghasilkan Suhu Dingin yang Lebih Baik

Meskipun tidak merusak ozon dan berpotensi rendah dalam menimbulkan pemanasan global, namun suhu udara yang dihasilkan oleh freon ini lebih dingin daripada freon lain. Alasannya karena nilai cooling index freon R32 adalah 160, yang paling tinggi. 

Selain suhu udara yang lebih dingin, proses pendinginan ruangan dengan AC yang menggunakan freon ini juga lebih cepat. Karena alasan inilah freon R32 sangat populer. Bahkan ada banyak pengguna yang memilih R32 saat akan mengisi ulang freon. 

Harga Freon AC R32

Jika Anda bertanya-tanya berapa harga freon AC R32, sebenarnya harganya sangat beragam. Pada umumnya, Anda harus menyiapkan dana mulai dari Rp150 ribu hingga Rp1,5 juta. Perbedaan harga ini akan bergantung pada merk freon dan juga ukurannya.

Sebagai gambaran, harga freon R32 1 kg ada di kisaran Rp190 ribu hingga Rp250 ribuan. Selain 1 kg, ada juga freon yang berisi 650 gram, 3 kilo, 9,5 kilo, dan seterusnya. Semakin besar ukurannya, maka akan semakin mahal pula harga freonnya. 

Cara Mengisi Ulang atau Mengganti Freon AC

Setelah Anda punya gambaran tentang berapa harga 1 tabung freon, kini saatnya untuk belajar cara mengisi ulang atau mengganti zat gas tersebut. Penting untuk Anda catat bahwa proses penggantian freon AC harus dilakukan oleh tenaga profesional. 

Jadi, Anda bisa mencari penyedia jasa service AC terbaik dan terpercaya, misalnya seperti Icon Clean yang siap membantu Anda. Pasalnya, freon tidak bisa sembarangan diganti dan kebocoran atau kerusakan pada AC juga harus segera diperbaiki. 

Maka dari itu, setelah tahu harga freon AC R32 jangan ragu untuk menghubungi Icon Clean agar tim kami bisa service AC Anda sekaligus mengisi ulang freonnya!