Jika Anda memiliki AC di rumah, salah satu cara untuk merawatnya agar tetap bisa berfungsi secara maksimal adalah dengan rutin mencucinya. Anda pun tidak perlu khawatir karena harga jasa cuci AC itu sama sekali tidak mahal dan pasti masih terjangkau.
Misalnya seperti harga cuci AC Tangerang dan sekitarnya di Icon Clean yang hanya berkisar antara Rp70.000 – Rp350.000 ribuan saja, tergantung pada ukurannya. Harga tersebut relatif sangat murah, mengingat semua fasilitas layanan yang akan Anda dapat.
Daftar Harga Cuci AC di Icon Clean
Setelah Anda tahu berapa range harga jasa cuci AC di Icon Clean, Anda pasti ingin tahu bagaimana informasi lengkap tentang biaya per ukuran dan fasilitas apa yang akan Anda dapatkan. Karena itu, berikut adalah daftar harganya yang penting untuk Anda ketahui!
1. AC SPLIT 0,5 PK – 1,5 PK
Jika AC yang ada di rumah Anda memiliki ukuran kecil, yaitu sekitar 0,5 PK – 1,5 PK, maka biaya yang perlu Anda siapkan sangat murah. Hal ini karena, harga cuci AC ½ PK – 1 ½ PK di Icon Clean hanya ada di kisaran Rp70.000 saja untuk per unit.
Bahkan, dengan hanya menyiapkan budget semurah itu, Anda bisa mendapatkan layanan pembersihan AC indoor dan AC outdoor sekaligus. Selain itu, teknisi kami juga akan membersihkan pipa saluran pembuangan dan filter udara AC khusus untuk Anda.
Kemudian, agar hasilnya lebih bersih dan memuaskan, AC milik Anda juga bisa mendapatkan desinfektan secara gratis. Meskipun harganya relatif murah, namun Anda tetap akan mendapatkan garansi dari kami selama 30 hari jika hasilnya kurang memuaskan.
2. AC SPLIT 2 PK – 2,5 PK
Menariknya, harga jasa cuci AC untuk AC SPLIT 2 PK – 2,5 PK pun tidak kalah murah, yaitu ada di kisaran Rp85.000 saja per unitnya. Harga tersebut jelas sangat terjangkau, mengingat teknisi kami akan membersihkan AC tersebut di indoor dan outdoor.
Layanan lainnya yang akan Anda dapatkan pun sama, termasuk pembersihan saluran pembuangan, pembersihan filter udara AC, dan pemberian desinfektan gratis. Anda pun akan mendapatkan garansi selama 30 hari jika ada kesalahan atau ketidak puasan terhadap layanan.
3. AC CASSETE 2 PK – 3 PK
Jika Anda bandingkan dengan AC split, biaya cuci AC cassette memang sedikit lebih mahal. Misalnya untuk ukuran 2 PK – 3 PK, biasanya Anda perlu menyiapkan budget sekitar Rp300.000 untuk per unit dengan layanan lengkap AC indoor dan AC outdoor.
Dengan budget tersebut, pastinya Anda juga bisa menikmati layanan cuci AC lainnya, seperti pipa saluran pembuangan dan filter udara. Kemudian, Anda juga bisa mendapatkan layanan desinfektan di AC secara gratis dan juga garansi selama 30 hari.
4. AC CASSETTE 3 PK – 5 PK
Jika Anda bertanya-tanya berapa harga cuci AC cassette 5 PK, maka Anda biasanya perlu menyiapkan budget sekitar Rp350.000. Anda pun bisa mendapatkan layanan yang sama, yaitu pencucian unit AC indoor dan outdoor, filter udara, dan saluran pembuangan.
Pastinya, masa garansinya pun sama seperti ukuran unit AC yang lain, yaitu selama 30 hari.
5. Cuci Besar AC
Selain service di atas, ada juga layanan yang lebih lengkap, termasuk di evaporator dan blower, jadi tidak hanya di filter udara serta pipa saluran pembuangan saja. Hanya saja, harga jasa cuci AC besar ini lebih mahal, yaitu sekitar Rp350.000 untuk 0,5 PK – 2 PK.
Biaya Transportasi
Pastinya, tidak hanya biaya jasa cuci AC saja yang perlu Anda perhatikan, namun juga biaya transportasinya. Menariknya, Anda tidak perlu memikirkan tambahan biaya transportasi jika rumah atau kantor ada di Gading Serpong, BSD, Alam Sutera dan sekitarnya.
Namun jika Anda tinggal di Tangerang Selatan seperti di Bintaro Pondok Area dan sekitarnya, Anda perlu menambah biaya Rp15.000 dan minimal pemesanan 2 AC. Sedangkan di area Jakarta, ada tambahan Rp60.000 dan minimal 4 AC dalam sekali pesan.
Itulah harga jasa cuci AC terbaru di Icon Clean yang murah dan terjangkau, jadi hubungi kami sekarang juga untuk bisa mendapatkan penawaran terbaiknya!